Momen Idul Adha, Dinkes Provinsi Gorontalo Sembelih 6 Hewan Kurban

IMG-20230630-WA0005.jpg

Suasana penyembelihan hewan kurban di Kantor Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo.

Kota Gorontalo, Dinkesprov – Salah satu bentuk ibadah yang dilaksanakan pada hari raya Idul Adha adalah penyembelihan hewan kurban. Dan pada moment Idul Adha 1444 H tahun 2023 M kali ini, Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo kembali melaksanakan penyembelihan hewan kurban yang dilaksanakan pada Jumat, (30/06/2023) bertempat di halaman kantor Dinas Kesehatan.

Kepala Bidang SDK dan Yankes Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo selaku ketua panitia kurban, Syafiin S. Napu mengatakan bahwa pelaksanaan kurban ini sudah rutin dilaksanakan setiap tahun oleh Dinas Kesehatan.

Menurut Syafiin, hal ini sebagai bentuk ketaatan melaksanaan syariat agama dan juga untuk menjalin persatuan serta bentuk solidaritas sesama pegawai di lingkungan Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo.

“Jadi hasil hewan kurban ini kita akan bagi kepada para pegawai termasuk fakir miskin dan para anak yatim,” ungkap Syafiin.

Untuk tahun ini, Syafiin mengatakan ada 6 ekor sapi kurban yang dilaksanakan penyembelihan dan pelaksanaan ini dilaksanakan pada hari ke dua Idul Adha.

“Untuk jumlah hewan kurban tahun ini kita berjumlah 6 ekor tetapi ini kurang satu ekor dari tahun lalu dan rata-rata semua ini adalah bantuan atau memang hasil dari teman-teman pegawai Dinas Kesehatan Provinsi ” kata Kabid Syafiin.

Untuk pelaksanaan penyembelihan, Syafiin mengatakan bahwa Dinas Kesehatan juga melibatkan masyarakat sekitar dalam pengelolaan hewan kurban. Terakhir Syafiin berharap untuk tahun-tahun berikut kegiatan ini akan selalu dilaksanakan.

“Kemudian selanjutnya harapan kami juga kepada teman-teman yang belum tertarik atau masih belum berminat untuk pelaksanaan pemotongan hewan kurban seperti ini, tahun depan Insya Allah kita bisa laksanakan bersama,” timpal Syafiin mengakhiri penjelasannya.

Rilis : Arman
Videografer : ILB
Editor : Nancy Pembengo/MD

Sosial Media Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo :
Channel Youtube
Facebook Page
Facebook
Twitter
Instagram

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

three + four =

scroll to top
Bahasa »