Kota Gorontalo, Dinkesprov – Menghadapi tantangan dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi serta program kegiatan di bidang kesehatan, Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo melaksanakan Rapat Kerja dan Pembinaan Pegawai, Kamis (02/01/2020) di Grand Q Hotel Kota Gorontalo.
Kegiatan ini mengambil tema Dengan Semangat Tahun Baru 2020 Kita Bangun “Komitmen Bersama” dalam Rangka Meningkatkan Kinerja Pelayanan Kesehatan di Provinsi Gorontalo. Acara ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Dr. Darda Daraba.
Sekda Darda memberikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan ini dimana mengawali tahun baru, Dinas Kesehatan berkomitmen secara bersama-sama untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Provinsi Gorontalo.

“Ini luar biasa, temanya saja sudah komitmen bersama, artinya bahwa mereka ingin di 2020 ini harus membenahi diri dan harus lebih baik dari pada 2019 itu pertama. Yang kedua buktinya mana, yang saya lihat tadi buktinya sudah ditandai dengan kita saksikan secara bersama-sama penandatanganan perjanjian kinerja itu, artinya bahwa komitmen dia bukan cuma di mulut tapi dia sampaikan melalui pembuktian tanda tangan” ucap Darda.
Menurutnya, ini pertama kali dan tentunya Sekda Darda akan mengkoordinir seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar bisa melakukannya juga karena telah memulai penandatanganan kontrak kerja yang sudah disusun sebelumnya dan sudah ditetapkan dalam APBD 2020 jauh sebelum akhir tahun 2019.

“Dengan komitmen penandatanganan ini harapan kita tentunya seluruh program yang sudah tertuang dalam APBD bisa dilaksanakan tepat pada waktunya sesuai dengan yang direncanakan dan pada akhirnya adalah seluruh program yang dijalankan oleh dinas kesehatan ini bermanfaat bagi masyarakat provinsi Gorontalo” kata Darda.
Sedangkan pada pembinaan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang tidak hadir pada hari kerja awal tahun 2020 akan diberikan SANKSI sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Rilis : MD & ILB
Foto : Reza & Yanto
Editor Nancy Pembengo