Sumalata Timur Gelar Olahraga dan Pengukuran Kebugaran

IMG-20210604-WA0005.jpg

Olahraga dan Pengukuran Kebugaran di Kecamatan Sumalata Timur Kabupaten Gorontalo Utara, Jum'at (04/06/2021)

Kabupaten Gorontalo Utara, Dinkesprov – Sebagai upaya mewujudkan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas), Pemerintah Kecamatan Sumalata Timur menggelar senam kebugaran bersama sejumlah masyarakat, Jum’at (04/06/2021). Kegiatan yang dipusatkan di Desa Buladu, Kecamatan Sumalata Timur tersebut juga dirangkaikan dengan pemeriksaan kesehatan dan pengukuran kebugaran.

Camat Sumalata Timur, Ayis Yusuf, SPd., MM, mengatakan kegiatan tersebut digelar semata-mata untuk menunjang program pembangunan wilayah Kecamatan Sumalata Timur. Menurut Ayis Yusuf, Kesehatan merupakan modal utama dalam pergerakan ekonomi masyarakat.

“Salah satu strategi dalam upaya membangun Kecamatan Sumalata Timur ini adalah dengan menjaga masyarakatnya tetap sehat. Makanya kegiatan hari ini ialah semata-mata penunjang pembangunan. Sebab kalau kita sakit, kita tentu kesulitan mencari nafkah, dan tentunya akan mempengaruhi pergerakan ekonomi dan angka kemiskinan pun akan meningkat,” jelas Ayis.

Tidak sekedar senam saja, kegiatan kali ini, lanjut Ayis, juga akan dilanjutkan dengan pengukuran kebugaran. Hal ini membantu partisipan untuk mengetahui tingkat kebugaran jasmaninya setelah berolahraga.

“Maka untuk itu kami memberi apresiasi dan ucapan terimakasih kepada Dinas Kesehatan dan juga dari unsur Puskesnas yang ikut mendampingi dan memfasilitasi pengukuran kebugaran ini. Tentunya manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat setelah mengetahui sejauh mana tingkat kebugarannya. Jika hasil pemeriksaan kebugarannya kurang baik, maka mesti rajin berolahraga. Tidak perlu olahraga yang berat, minimal 30 menit beraktivitas fisik setiap hari sudah lebih dari cukup,” ujar Ayis Yusuf.

Sekitar pukul 06.00 waktu setempat, Camat Sumalata Timur, Ayis Yusuf, yang saat itu didampingi oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Sumalata Timur, Atyn Nteya, turut dalam kegiatan senam bersama partisipan lainnya diantaranya Kepala Puskesmas Dulukapa, Kepala Desa Buladu bersama perangkat desa, sejumlah Mahasiswa KKS Universitas Gorontalo, serta sejumlah masyarakat.

Rilis: Emhabe/Andre
Editor : Nancy Pembengo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

three − two =

scroll to top
Bahasa »