Kabupaten Pohuwato, Dinkesprov – Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo, Anang S. Otoluwa melakukan kunjungan sekaligus menyerahkan Logistik TBC ke Poliklinik Polres Pohuwato, Rabu (10/05/2023).
Hal itu merupakan upaya untuk meningkatkan keterlibatan Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) Polri, khususnya Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dalam jejaring program TBC dalam mencapai percepatan elimimasi TBC 2030.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari monitoring dan supervisi penguatan program TBC dan Implementasi Public-Private Mix (PPM). Sebagai upaya mencapai Target Eliminasi TBC 2030 dapat dilakukan melalui jejaring Public-Private Mix (PPM) atau Jejaring Layanan Pemerintah-Swasta,” kata Anang.
Peraturan Menteri Kesehatan No. 67 tahun 2016 mendefinisikan PPM sebagai pelibatan semua Fasyankes baik pemerintah maupun swasta dalam upaya ekspansi pelayanan pasien TBC dan kesinambungan program penanggulangan TBC secara komprehensif dengan koordinasi Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota.
Kunjungan yang dilakukan bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Pohuwato ke Poliklinik Polres Pohuwato sebagai fasyankes dibawah naungan Polri bertujuan untuk memberikan peningkatan kapasitas, bimbingan teknis dan mengidentifikasi tantangan dalam program TBC.
“Sehingga diharapkan dapat meningkatkan komitmen fasyankes dan pemangku kepentingan dalam kontribusinya pada program TBC, memastikan fasyankes mengimplementasikan wajib notifikasi TBC dan semua kasus TBC terlaporkan serta mengidentifikasi kendala dalam implementasi program TBC dan dukungan yang diperlukan oleh fasyankes,” tandas Anang.
Rilis : Ana
Editor : Nancy Pembengo/MD
Sosial Media Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo :
Channel Youtube
Facebook Page
Facebook
Twitter
Instagram