Kabupaten Gorontalo, Dinkesprov – Memperingati hari Saka Bakti Husada (SBH) ke-35 tahun 2020, Jajaran SBH Daerah Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo melaksanakan pemantauan dan pengawasan protokol kesehatan di 3 lokasi yang ada di Kabupaten Gorontalo.
Adapun lokasi pemantauan yaitu terminal, shoping dan kompleks pertokoan Agung serta masjid Baiturrahman Limboto.
Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo Syafruddin, SKM., M. Kes., memberikan apresiasi kepada Gerakan Pramuka Saka Bakti Husada atas inisiatif dalam penegakan disiplin protokol kesehatan.

Menurut Syafruddin, berbagai tempat-tempat umum di Kabupaten Gorontalo menjadi bagian dari pada pusat pengawasan yang ada, protokol kesehatan tidak lagi menjadi perhatian bahkan tidak diindahkan.
Sementara itu, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Pengendalian Penduduk dan KB yang juga Ketua Pinsaka Bakti Husada Gorontalo dr. Rosina Kiu mengatakan Gerakan Pramuka Saka Bakti Husada Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo melakukan pengawasan pada tempat-tempat umum dalam penerapan protokol kesehatan pada masa transisi menuju New Normal Life.

“Alhamdulillah dari tempat-tempat yang kami kunjungi semua sudah melaksanakan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah dan kami Insya Allah tetap bekerja sama dengan Saka Bakti Husada dengan adik-adik Pramuka di Kabupaten/Kota dapat menjadi duta Kesehatan dalam rangka melakukan edukasi untuk masyarakat benar-benar melaksanakan protokol kesehatan menuju New Normal Life” pungkasnya.
Kegiatan ini melibatkan Kwarda Gerakan Pramuka Gorontalo, SBH Gorontalo dan Cabang Kabupaten Gorontalo dan Gugus Depan SMK Negeri 1 Limboto.
Rilis : MD
Foto/Video : ILB/AIS/Andi
Video Editor : Reza
Editor : Nancy Pembengo