Kunjungan Presiden RI, Dinkes Siapkan Tim Kesehatan

WhatsApp-Image-2019-02-27-at-07.39.52-e1551226790739.jpeg

Rapat Persiapan Tim Kesehatan dalam rangka Kunjungan Presiden RI dipimpin oleh Plh. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo, Misranda Nalole, Selasa (26/02/2019) di Aula Kantor Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo

Kota Gorontalo, Dinkesprov – Kunjungan Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) ke Gorontalo yang diagendakan, Jumat (1/3/2019) terus dimatangkan kesiapannya.

Bahkan tim kesehatan yang tergabung Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo, Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota, Rumah Sakit, KKP, Balai POM, dan Dandinkes bersama-sama menggelar rapat yang dilaksanakan di aula Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo, Selasa (26/2/2019).

Menurut Plh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo, Misranda Nalole pada rapat tersebut bahwa untuk lokasi penempatan fasilitas kesehatan untuk kunjungan Presiden masih menunggu keputusan. Sebab tim pusat masih akan menggelar rapat kembali untuk kepastian tersebut.

Tim Kesehatan dari Dinas Kesehatan Provinsi, Kabupaten/Kota, Kantor Kesehatan Pelabuhan, Balai POM, Polda, Korem dan Kodam

“Kami terus mematangkan kesiapan kedatangan Presiden. Kami sudah menyiapkan beberapa persiapan. Diantaranya ICU mini di bandara, penginapan, dan juga tempat pelaksanaan kegiatan oleh RI 1 secara mobile. Lengkap dengan tenaga kesehatan serta ambulance yang stay di lokasi,” ucap Misranda.

Perempuan yang juga sekretaris Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo itu menambahkan fokus dari pelaksanaan tim kesehatan nantinya akan sesuai SOP dan Protap ketika pejabat negara berkunjung untuk ke daerah-daerah. Yaitu menyediakan keamanan kesehatannya mulai dari bandara, tempat menginap, lokasi pelaksanaan termasuk food security yang dihidangkan.

“Makanannya tetap diperiksa dan dijamin keamanannya. Selain diperiksa oleh tim Kepresidenan juga akan diperiksa tim oleh BPOM,” papar Misranda. (TIK/gps)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

five − 3 =

scroll to top
Bahasa »