Kabupaten Gorontalo, Dinkesprov – Upaya pemerintah Kabupaten Gorontalo (Kabgor) dalam pelayanan kesehatan pada masyarakat terus dimaksimalkan. Hal itu dibuktikan dengan terus bertambahnya jumlah Puskesmas di Kabupaten Gorontalo.
Tak hanya di wilayah tertentu, puskesmas juga dibangun di wilayah pelosok. Seperti di wilayah Dulamayo, Sabtu (4/2/2023) puskesmas di wilayah itu, yang diberi nama Puskesmas Telaga Puncak yang diresmikan oleh Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo.
Dalam sambutannya, Nelson menyampaikan rasa kagumnya seusai meresmikan bangunan Puskesmas Telaga Puncak. Menurutnya, struktur bangunannya jauh lebih baik dengan puskesmas lainnya yang ada di pusat ibukota.
“Coba bandingkan puskesmas (Telaga puncak) ini dengan puskesmas Limboto Barat atau Puskesmas Limboto dan Puskesmas Batudaa, saya lihat ini lebih bagus. Dan ini penghargaan pemerintah daerah bagi masyarakat yang berada di Dulamayo cs,” ungkap Nelson.
Nelson berharap, puskesmas yang baru saja diresmikannya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat sebaik-baiknya. Masyarakat, kata dia, tidak perlu jauh-jauh berobat, karena sudah ada puskesmas Telaga puncak yang bisa diakses oleh masyarakat di Dulamayo cs.
“Apa yang sudah kita buat ini semuanya untuk melayani masyarakat Kabupaten Gorontalo, terutama dibidang kesehatan dan ini harus lebih dikembangkan lagi terutama sumber daya manusianya, kalau bisa memanfaatkan masyarakat sekitar yang memang mempunyai keahlian dibidang kesehatan,” harap Nelson.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo, Ismail Akase menambahkan, saat ini Dinas kesehatan terus memaksimalkan pelayanan kesehatan, bukan hanya dari sisi SDM saja yang terus dimaksimalkan, namun juga infrastruktur dan fasilitas pun menjadi perhatian.
“Dari 21 puskesmas yang saat ini sudah ada, di tahun 2023 ini ketambahan dua puskesmas yakni puskesmas Telaga Puncak dan juga puskesmas di Kecamatan Bilato,” ungkap Ismail.
Ia menambahkan, dengan diresmikannya Puskesmas Telaga Puncak oleh Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo yang didampingi Wakil Bupati, Hendra S Hemeto, menandakan bukti perhatiannya pemerintah daerah pada bidang kesehatan.
“Alhamdulillah juga dengan lauching pelayanan kesehatan di Puskesmas Telaga Puncak ini dimulai dari hari ini sampai seterusnya dan ditopang dengan tenaga-tenaga berkompoten sejumlah 9 orang yang siap memberikan pelayanan di puskesmas ini, walaupun memang mereka masih tenaga abdi, namun Insya Allah bisa memberikan pelayanan maksimal bagi masyarakat Dulamayo cs,” tandas Ismail.
Rilis : Sudarmi
Editor : Nancy Pembengo/MD
Sosial Media Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo :
Channel Youtube
Facebook Page
Facebook
Twitter
Instagram